Pengiriman Makanan Sehari Sampai Luar Kota, Cek Ekspedisinya

Ketika menjalankan bisnis di bidang makanan, kecepatan pengiriman menjadi hal yang perlu diperhatikan agar kualitas produk terjaga sampai ke tangan konsumen. Untuk itu, mengetahui jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota adalah solusi agar makanan sampai hanya dalam hitungan jam atau hari. 

Di sisi lain, beberapa perusahaan e-commerce Indonesia juga menambahkan beberapa kategori makanan siap saji yang bisa dengan mudah dipesan di rumah. Hal ini pula yang membuat tumbuh dan berkembangnya jasa pengiriman makanan semakin populer.

Jasa Pengiriman Makanan Sehari Sampai Luar Kota

Jasa Pengiriman Makanan Sehari Sampai Luar Kota
Jasa Pengiriman Makanan Sehari Sampai Luar Kota

Bicara mengenai hal tersebut, artikel ini akan berbagi rekomendasi jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota terbaik dan aman yang bisa Anda gunakan. Nah bagi yang penasaran dan ingin tahu lebih lanjut, yuk simak selengkapnya di bawah ini.

1. Paxel

Rekomendasi pertama untuk jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota adalah Paxel. Anda bisa menggunakan layanan ini dengan 2 cara:  

  • Cara pertama adalah dengan menggunakan ‘Paxel same day’, ini adalah layanan pengiriman sehari sampai, sehingga Anda bisa mengirimkan makanan melalui layanan ini.
  • Kedua, dengan menggunakan ‘Paxel Market’, jika Anda ingin membeli makanan tanpa harus keluar kamar, Anda bisa membeli makanan atau pengiriman makanan melalui toko.

Layanan ini menjamin makanan yang dikirim dalam kondisi baik. Menurut website resminya, untuk makanan beku Paxel telah menyediakan layanan penanganan khusus makanan beku beserta pendinginnya. Selain itu Paxel juga menyediakan layanan ini dengan tujuan membantu UMKM mengantarkan makanan ke seluruh Indonesia.

Bahkan estimasi waktu tibanya mencapai 98% dari estimasi yang ditetapkan Paxel. Selain itu, melalui Paxel Anda dapat memilih layanan mana yang akan digunakan: Paxel Same Day Delivery, Paxel Box dan Paxel Market.

2. NCS Kurir – Nusantara Food Delivery (NFD)

Mengingat semakin meningkatnya permintaan masyarakat terhadap jasa pengiriman makanan, NCS Kurir melalui layanan Nusantara Food Delivery kini beroperasi tidak hanya di wilayah Jabodetabek. Melainkan sudah mencapai pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Bali, dan Lampung. 

Tak hanya menawarkan jasa pengiriman makanan murah, Nusantara Food Delivery yang didukung NCS Kurir juga memungkinkan paket sampai tujuan dengan aman. Selain itu estimasi waktu pengirimannya juga cukup cepat. 

Berikut beberapa keunggulan yang NCS Kurir tawarkan pada Nusantara Food Delivery: 

3. SiCepat – Same Day Delivery

SiCepat mungkin paling dikenal sebagai perusahaan pengiriman paket reguler. Namun tahukah Anda bahwa SiCepat juga bisa digunakan untuk jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota?

Layanan yang dapat Anda gunakan adalah same day delivery. Menariknya layanan ini hanya dikenakan biaya pengiriman seperti layanan SiCepat Reguler. Layanan same day delivery SiCepat sendiri akan memudahkan Anda mengirimkan makanan basah dan kering.

Saat ini layanan ini hanya dapat digunakan oleh warga Wilayah Jabodetabek, kota Bandung, Yogyakarta, Solo, Semarang, Malang, Surabaya-Sidoarjo, Denpasar, Medan, Palembang, Lampung, Batam dan Makassar.

4. MrSpeedy

Jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota selanjutnya yang bisa Anda gunakan adalah MrSpeedy. Jika makanan dikirim ke luar kota, MrSpeedy menggunakan kendaraan box yang terjamin aman. Dan jika ingin mengirim makanan, petugas akan mengambilnya dari rumah pelanggan.

Menariknya, MrSpeedy mematok harga pengiriman yang terjangkau, tentunya ini menjadi salah satu keunggulannya. MrSpeedy juga memiliki armada kendaraan berupa sepeda motor yang memungkinkan pengiriman makanan dalam jumlah sedikit.

Beberapa makanan yang dapat Anda kirim antara lain: kue dan roti, katering kantor, bahan makanan, frozen food/makanan beku.

5. J&T Super

Setiap layanan pengiriman J&T memiliki waktu pengiriman dan harga yang berbeda-beda, sehingga penting untuk memilih opsi layanan yang tepat berdasarkan kebutuhan Anda. Umumnya J&T menawarkan tiga jenis layanan yaitu J&T Super, EZ atau Reguler dan Ekonomi.

Untuk jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota, sangat disarankan menggunakan layanan J&T Super. Dengan menggunakan layanan J&T Super, pengiriman dapat sampai ke penerima dalam waktu satu hari, sehingga makanan tetap segar dan aman untuk disantap.

6. Lalamove

Lalamove dapat dijadikan sebagai alternatif jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota selanjutnya. Pengiriman ini menyediakan same day dan juga Instan serta dapat mengirimkan makanan, minuman, dan bahan mentah lainnya dengan cepat.

Saat ini Anda dapat menikmati pengiriman frozen food di kota-kota besar seperti Jabodetabek, Bandung, Cirebon, Malang dan Surabaya dengan harga terjangkau dan armada kendaraan lengkap.

7. Kargo Tech

Selain mengikuti salah satu rekomendasi di atas, Anda juga bisa menggunakan layanan Kargo Tech. Mematok harga yang murah salah satu kelebihannya. Tak hanya itu, Kargo Tech memiliki kendaraan atau truk berpendingin dilengkapi dengan lemari es untuk menjaga kesegaran makanan.

Perkiraan waktu pengiriman tergantung jarak yang ditempuh. Namun jika Anda masih berada di Pulau Jawa Tengah, perkiraan waktunya hanya beberapa jam saja.

Tips Mengirim dengan Jasa Pengiriman Makanan Sehari Sampai Luar Kota

Setelah mempertimbangkan jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota di atas, ada beberapa tips yang perlu Anda perhatikan sebelum mengirim makanan ke luar kota:

  • Periksa makanan yang akan dikirim untuk memastikan supaya tidak basi atau rusak. Saat mengirim makanan, usahakan menutup kemasan dengan rapat dan biarkan hingga panasnya mereda. Pastikan pihak jasa pengiriman menyediakan freezer atau kulkas agar tidak mudah rusak.
  • Pilih estimasi waktu pengiriman berdasarkan daya tahan simpan makanan. Misalnya, untuk makanan basah gunakan sameday atau instant. Sedangkan makanan kering bisa digunakan pengiriman regular. 
  • Usahakan untuk mengemas makanan dengan aman, misalnya makanan beku dalam plastik nylon. Kemudian untuk makanan beku dapat menggunakan bubble wrap atau ataupun box kardus kuat, ice gel ataupun thermafreeze untuk menjaga suhu. Sedangkan untuk makanan basah, pastikan tertutup rapat agar udara tidak masuk.
  • Jika Anda ragu dengan daya tahan makanan Anda selama perjalanan, pastikan untuk memilih pengiriman sameday atau instan agar cepat sampai

Akhir Kata

Saat memilih jasa pengiriman makanan sehari sampai luar kota Anda perlu mempertimbangkan estimasi makanan sampai di tujuan dan fasilitas pendukung yang diberikan kepada konsumen.

Pastikan juga untuk menanyakan kepada pihak jasa pengiriman makanan tentang fasilitas yang disediakan agar Anda lebih mudah menentukan jenis makanannya. Demikian rekomendasinya, semoga dapat bermanfaat.

 

Devi Permata

Tinggalkan komentar