Paket Hilang di Ekspedisi? Begini Proses Ganti Ruginya

Paket hilang di ekspedisi adalah kondisi yang mungkin saja terjadi. Tentunya hal itu akan membuat khawatir pihak pengirim maupun penerima, karena paketnya tidak sampai ke lokasi tujuan.

Biasanya jika paket hilang di ekspedisi, pihak jasa akan melakukan penanganan berupa pelacakan hingga ganti rugi berupa dana sejumlah harga barang tersebut. Nah, bagaimana penanganan dan prosesnya? mari simak sampai selesai.

Paket Hilang di Ekspedisi

Paket Hilang di Ekspedisi
Paket Hilang di Ekspedisi

Siapa yang tidak merasa khawatir saat barang yang dikirim tidak kunjung sampai kepada penerima, padahal sudah melewati estimasi yang telah ditentukan? Apalagi dalam hal jual beli online, pasti akan ada yang merasa dirugikan ketika barang tidak sampai ke tangan penerima.

Namun, tenang saja, karena barang yang hilang di ekspedisi pasti akan ditangani langsung oleh pihak jasa pengiriman. Pihak jasa pengiriman yang profesional pasti akan mengurus kehilangan pada paket Anda.

1. Alasan Paket Hilang di Ekspedisi

Bagaimana paket yang sedang dalam proses pengiriman bisa hilang? Tentunya ada beberapa alasan yang menjadi penyebab paket hilang di ekspedisi. Inilah beberapa alasan paket Anda hilang di ekspedisi:

2. Cara Menangani Paket Hilang di Ekspedisi

Apabila Anda sedang mengalami paket hilang di ekspedisi, maka Anda harus segera menanganinya agar mendapatkan ganti rugi dari pihak ekspedisi tersebut. Pihak ekspedisi yang profesional pasti akan bertanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan yang terjadi pada paket Anda. Berikut ini cara menangani barang yang hilang di ekspedisi:

  • Segera melaporkan kehilangan paket dengan cara menghubungi ekspedisi tempat Anda mengirimkan paket. Anda bisa menghubungi nomor call center ekspedisi tersebut, melalui website resminya atau datang langsung ke kantor cabangnya.
  • Menyiapkan nomor resi (tracking number) serta rincian lengkap mengenai paket yang hilang sebagai bukti saat melapor.
  • Dengan menggunakan nomor resi, Anda bisa memeriksa status pelacakan (tracking) paket Anda secara online. Coba cek apakah ada informasi terbaru tentang status atau keberadaan paket tersebut.
  • Apabila paket tersebut akan dikirimkan kepada orang lain, maka beritahu penerima mengenai kehilangan paket. Anda juga bisa meminta mereka untuk melakukan hal yang sama, yaitu melakukan pelacakan dan menghubungi pihak ekspedisi.
  • Jika Anda menggunakan layanan asuransi untuk paket yang Anda kirim, maka hubungi perusahaan asuransi untuk mengajukan klaim. Anda perlu menyiapkan dokumen dan bukti untuk proses klaim, seperti faktur, bukti pengiriman dan informasi lain yang mendukung proses klaim.

3. Tips Paket Aman Selama Proses Pengiriman

Hadirnya jasa pengiriman barang sangat membantu dan memudahkan proses antar barang hingga ke berbagai kota, bahkan negara. Berkat kemudahan tersebut, jual beli online pun menjadi kegiatan yang semakin digemari masyarakat.

Namun, disamping semua kemudahan itu tentu ada resiko dari proses pengiriman barang, seperti barang hilang atau rusak dalam perjalanan. Nah, agar pengiriman paket aman, Anda bisa mencoba tips paket aman selama proses pengiriman berikut ini:

  • Pastikan Anda menulis alamat tujuan dengan jelas dan benar. Jangan hanya sekedar nama jalan atau kota saja, tetapi lengkapi dengan nomor rumah, kodepos, nama kompleks dan lainnya.
  • Setelah barang sampai ke tujuan, langsung periksa secepatnya. Karena apabila terjadi kerusakan atau kehilangan Anda bisa langsung segera melapor ke pihak ekspedisi.

Akhir Kata

Paket hilang di ekspedisi adalah hal yang bisa saja terjadi, baik karena kesilapan maupun kelalaian. Namun, jangan khawatir jika kondisi tersebut terjadi kepada Anda. Kehilangan atau kerusakan barang akan langsung ditangani oleh pihak ekspedisi selama Anda mengikuti prosedur atau cara melapor kehilangan atau kerusakan seperti yang sudah dijelaskan diatas.

 

 

Devi Permata

Tinggalkan komentar