Ahlinesia.com – Kecepatan pengiriman dan ongkir yang terjangkau sukses menarik perhatian masyarakat untuk menggunakan layanan pengiriman dari Anteraja. Menemukan alamat kantor Anteraja yang tersebar di wilayah Indonesia sangat mudah karena lokasi yang dipilih kebanyakan strategis.
Sebagai jasa ekspedisi yang tergolong baru, Anteraja tidak mau ketinggalan jauh dari jasa ekspedisi yang sudah lama. Buktinya, Anteraja berhasil membangun banyak kantor dan agen untuk meningkatkan pelayanan yang menjangkau seluruh Indonesia.
Walaupun layanan Anteraja sudah berbasis aplikasi, namun kehadiran kantor fisik tetap diperlukan. Salah satu contohnya untuk menerima paket dari pengguna yang memilih sistem drop off. Lalu, di mana saja letak kantor jasa ekspedisi yang beroperasi sejak tahun 2019 tersebut?
Baca juga: Jam Kerja Kantor Anteraja
Daftar Isi
Cara Mencari Kantor Anteraja Terdekat
Anteraja memiliki kantor yang lokasinya cukup menonjol sehingga mudah untuk ditemukan. Selain itu, setiap kantor Anteraja dilengkapi dengan papan nama yang terbaca dengan jelas sebagai penanda agar mudah dilihat oleh orang.
Lokasi yang strategis tersebut menjadikan kantor Anteraja di seluruh Indonesia terdeteksi oleh google maps dengan baik, hal ini tentu memudahkan pengguna yang baru pertama kali datang ke kantor Anteraja.
Apabila kamu kesulitan menemukan kantor Anteraja terdekat dari tempat tinggalmu maupun di tempat yang baru di luar domisili, maka ikuti langkah berikut ini untuk memudahkan kamu menemukan alamat kantor tersebut via Google Maps:
- Buka Google Maps.
- Ketikkan “kantor Anteraja” atau cukup “Anteraja” yang ingin kamu kunjungi pada kolom pencarian. Pastikan alamat yang dimasukkan sudah sesuai untuk menghindari kesalahan.
- Pilih tombol cari untuk memulai proses pelacakan alamat tersebut.
- Tampil beberapa rekomendasi alamat kantor Anteraja, pilih salah satunya kemudian tekan Rute untuk mengetahui detail jarak tempuh dan jalur yang dilewati untuk menuju kantor Anteraja terdekat.
- Perhatikan dengan baik rute yang ditampilkan oleh Google Maps. Aktifkan fitur live navigasi Google Maps saat kamu akan menuju ke kantor terdekat sehingga tidak mengambil arah yang salah.
Bagi para online seller yang ingin menjalin kerjasama dengan Anteraja juga dapat mendatangi kantor secara langsung untuk melakukan pendaftaran. Benefit menjadi mitra Anteraja sangat banyak. Beberapa di antaranya:
- Mendapatkan potongan harga sebesar 20% hingga 50% untuk pengiriman paket.
- Mendapatkan promo gratis biaya kirim selama event spesial.
- Mendapatkan layanan pick up paket tanpa batasan jumlah minimum.
- Memperoleh layanan nomor resi secara otomatis. Pengecekan pun lebih cepat, mudah dan real time.
- Memperoleh benefit asuransi yang sudah dimasukkan ke dalam biaya pengiriman paket sehingga lebih praktis.
Baca juga: Cara Menghubungi Kurir Anteraja
Alamat Kantor Anteraja 2024
Anteraja memiliki satu kantor pusat di Jakarta dan banyak kantor cabang yang lokasinya ada di hampir seluruh wilayah Indonesia. Dengan banyaknya jumlah kantor cabang, pelayanan Anteraja di bidang pengiriman barang semakin maksimal.
Kantor cabang jasa ekspedisi Anteraja tersebar di beberapa kota besar yang meliputi Bekasi, Bandung, Cirebon, Depok, Bogor, Cimahi, Tangerang, Semarang, Yogyakarta, Surakarta, Surabaya, Malang, Madiun, Blitar, Kediri, Denpasar, Makassar, Padang, Palembang, Pontianak hingga Aceh.
Apa yang bisa dilakukan di kantor ekspedisi Anteraja? Ada banyak. Perlu diketahui bahwa Anteraja bersedia melayani berbagai macam keperluan pelanggan. Beberapa contoh keperluan yang dilayani, antara lain:
- Menanyakan tarif pengiriman untuk paket khusus maupun paket yang membutuhkan packaging ekstra.
- Menanyakan terkait cara pengemasan yang sesuai dengan jenis paket sehingga aman diantar sampai tangan penerima.
- Menanyakan layanan yang disediakan oleh Anteraja yang dirasa belum jelas jika hanya membaca dari website, misalnya layanan SmartBox Anteraja.
- Mengajukan komplain tentang status barang yang tidak kunjung berubah atau bergerak sehingga memerlukan penjelasan lebih detail dan teknis mengenai kendala tersebut.
- Mengambil paket yang bermasalah sehingga tidak dapat diantarkan oleh kurir Anteraja.
- Mengajukan berbagai macam pertanyaan maupun keluhan terkait layanan yang diberikan oleh Anteraja sehingga dapat diproses secara cepat oleh pihak ekspedisi.
Berikut tabel berisi daftar alamat lengkap untuk setiap kantor Anteraja di seluruh wilayah Indonesia yang sudah dirangkum admin ahlinesia.com.
Kantor | Alamat Kantor Anteraja | Nomor telepon Anteraja |
---|---|---|
Kantor Pusat Anteraja | Kuningan City Mall, 6-7th Floor, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav 18, Karet Kuningan, Setiabudi DKI Jakarta 12940 Indonesia | 021 – 50603333 |
Ambon | Gg. Mangga, Batu Merah, Sirimau, Ambon, Maluku | |
Banda Aceh | Beurawe, Kec.Kuta Alam, Banda Aceh, Aceh 24415 | +62813607214902 |
Bandung | Jl.Sersan Bajuri Dalam No.2, Isola, Kec.Sukasari, Bandung, Jawa Barat 40154 | +6288229461009 |
Banjarmasin | Jl.Tirta Dharma No.12, Pemurus Luar, Kec. Banjarmasin Tim., Banjarmasin, Kalimantan Selatan 70238 | |
Batam | Ruko Mega Legenda 1 Blok A.3 No. 12, Baloi Permai, Kec.Batam Kota, Batam, Kepulauan Riau 29444 | |
Bekasi | Ruko, Jl.Rw. Gede Raya No.1, RT.1/RW.002, Jatimelati, Kec.Pd. Melati, Bks, Jawa Barat 17415 | +628210138112 |
Blitar | Kepanjen Lor, Kec.Kepanjenkidul, Blitar, Jawa Timur 66117 | +6282230620016 |
Bogor | Jl.Raya Cilebut No.25, Kec.Sukaraja, Bogor, Jawa Barat 16710 | +6282122016315 |
Anteraja Bukittinggi | Jl.Gajah Mada No.317, Lubuk Basung, Kab.Agam, Sumatera Barat 26452 | |
Cilegon | Ruko Perum Metro Cilegon Blok E1 No.1, Masigit, Kec.Jombang, Cilegon, Banten 42414 | |
Cimahi | Jl.Kolonel Masturi No.212, Cipageran, Kec.Cimahi Utara, Cimahi, Jawa Barat 40511 | |
Cirebon | Jl.Kapten Samadikun No.24, Kesenden, Kec.Kejaksan, Cirebon, Jawa Barat 45121 | +622150603333 |
Denpasar | Jl.Mertasari No.110, Sidakarya, Denpasar Selatan, Denpasar, Bali 80224 | |
Depok | Perumahan Sawangan Permai, Sawangan Baru, Kec.Sawangan, Depok, Jawa Barat 16511 | |
Anteraja Jakarta Barat | Jl.Router Ring Road Lkr. Luar No.39, RT.13/RW.1, Rw. Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11740 | |
Jakarta Pusat | Jl.Bendungan Hilir No.96A, RT.13/RW.6, Bend. Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10210 | |
Jakarta Selatan | Jl.RS. Fatmawati Raya No.109, RT.1/RW.4, Kec.Cilandak, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12420 | |
Jakarta Utara | Jl.Kesemek No.32C, RT.2/RW.12 Kec : Cilincing, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14130 | |
Kediri | Jl.Yos Sudarso No.126, Pakelan, Kec.Kediri, Kediri, Jawa Timur 64129 | |
Madiun | Kanigoro, Kec.Kartoharjo, Madiun, Jatim 63118 | +6282140677856 |
Magelang | Jl.Panembahan Senopati No.3A, Jurangombo Utara, Kec.Magelang Selatan, Magelang, Jawa Tengah 56123 | +6285229994309 |
Makassar | Jl.Salemo No.63, Malimongan Tua, Kec.Wajo, Makassar, Sulawesi Selatan 90165 | |
Malang | Jl.Simpang Wilis Indah No.19, Gading Kasri, Kec.Klojen, Malang, Jawa Timur 65115 | +62215060333 |
Padang | Andalas, Kec.Padang Timur, Padang, Sumatera Barat 25126 | |
Palembang | Jl.Mayor Salim Batubara No.2218, Sekip Jaya, Kec.Kemuning, Palembang, Sumatera Selatan 30126 | +6288287886134 |
Pekalongan | Jl.Bahureksa Kajen No.17, Sibedug, Kb. Agung, Kec.Kajen, Pekalongan, Jateng 51161 | +6285848256005 |
Pekanbaru | Jln. Rambutan no.116A-B (samping, Jl.Ptpn V, Sidomulyo Timur, Kec.Marpoyan Damai, Pekanbaru, Riau 28289 | |
Pontianak | Jl.Sepakat II, Bansir Darat, Kec.Pontianak Tenggara, Pontianak, Kalimantan Barat 78112 | |
Salatiga | Jl.Veteran, Ledok, Kec.Argomulyo, Salatiga, Jateng 50732 | +62298313000 |
Semarang | Jl.Durian Raya No.50a, Srondol Wetan, Kec.Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah 50263 | +6289530883549 |
Serang | Jl.Highland Park, Panancangan, Kec.Cipocok Jaya, Serang, Banten 42118 | |
Surabaya | Jl.Menur Pumpungan, Menur Pumpungan, Kec.Sukolilo, SBY, Jatim 60118 | +6281338195469 |
Surakarta | Jl.Padmonegoro No.37, Danukusuman, Kec.Serengan, Surakarta, Jateng 57156 | |
Tangerang | Jl.Prabu Siliwangi No.32-34, RT.007/RW.017, Uwung Jaya, Kec.Cibodas, Tangerang, Banten 15138 | +628986927534 |
Anteraja Jogja | Ruko, Jl.Komp. Yadara No.1A, Tambak Bayan, Caturtunggal, Kec.Depok, Kab.Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281 | +6281326242257 |
Apabila memiliki keperluan yang harus diselesaikan dengan mendatangi kantor, maka silakan kamu datang ke alamat yang terdekat dari domisili. Alternatif lain yang lebih cepat adalah dengan menghubungi nomor telepon kantor cabang terdekat.
Baca juga: Cara Menjadi Agen Anteraja
Daftar lengkap alamat kantor Anteraja yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia memudahkan pengguna untuk menemukan lokasi kantor terdekat. Hal tersebut sangat membantu para seller online yang melakukan drop off paket ke pihak Anteraja.
Dengan mengetahui lokasi kantor terdekat, pengguna Anteraja juga lebih mudah mengajukan komplain. Misalnya, komplain keterlambatan barang, kehilangan, kerusakan atau masalah lain yang lebih cepat apabila diselesaikan secara tatap muka dengan petugas.
Jasa pengiriman Anteraja memang tergolong baru, namun jangkauan pengirimannya sangat luas, terbukti dengan banyaknya kantor cabang yang dimiliki. Tersebarnya kantor di seluruh Indonesia tentu semakin meningkatkan pelayanan Anteraja.